isuzu handal, isuzu murah, isuzu terlengkap, Keuntung Mobil Isuzu, kredit angsuran murah, Tata Cara Dalam Perawatan Cat Mobil
Tata Cara Dalam Perawatan Cat Mobil Isuzu
Mobil yang masih baru memang masih memiliki tampilan luar yang mewah, akan tetapi berbeda ceritanya jika mobil tersebut sudah berumur dua atau tiga tahun. Pada umumnya, mobil yang usianya sudah dua atau tiga tahun sudah mulai kehilangan sisi eksotis-nya, utama untuk bagian cat. Cat mobil tersebut sudah mulai pudar. Padahal, cat adalah faktor yang sangat penting, baik itu untuk penampilan maupun perlindungan. Di samping itu, mobil secondhand yang kondisi catnya sudah tidak mulus lagi akan susah untuk dijual dengan harga yang bagus. Konsumen pembeli mobil second umumnya juga menjadikan tampilan eksterior, termasuk cat sebagai salah satu bahan pertimbangan ketika hendak membeli. Oleh karena itu, agar nilai jual kembalinya tidak terjun bebas dan kita juga masih akan memiliki mobil yang mulus, perawatan sangatlah penting untuk dilakukan.
Berikut adalah beberapa langkah mudah yang dapat kita lakukan untuk merawat cat mobil agar senantiasa mulus.
Mencuci mobil
Cat mobil bawaan pabrik didesain untuk dapat bertahan hingga belasan tahun. Akan tetapi, hal itu juga ditentukan oleh bagaimana kita merawatnya. Tentunya, semakin baik perawatan yang kita lakukan, cat tersebut akan mampu bertahan lebih lama. Kasus yang banyak terjadi adalah ketika mencuci mobil; seringkali muncul baret halus setelah pencucian. Untuk menghindarinya, kita harus mencuci ketika matahari tidak bersinar terik, yaitu pada pagi atau sore hari. Tekanan semprotan air juga jangan terlalu kencang. Gunakan pula shampoo khusus mobil, bukan deterjen atau sabun dan segera lap dengan kanebo agar segera kering.
Cuci mobil sebelum benar-benar kotor mengingat saat ini debu di jalanan berterbangan ke sana kemari yang kemudian menempel di bodi mobil. Jika tidak segera dicuci, maka kotoran tersebut akan menempel dan susah dibersihkan dan menjadi penyebab munculnya baret–baret halus tersebut.
Pilih produk pembersih yang sesuai
Mobil akan terlihat kusam jika kita memilih menggunakan shampoo mobil yang memiliki kandungan tidak seimbang atau mengandung silicon. Beberapa produk yang menawarkan hasil mengkilap secara instan justru akan membuat cat mobil pudar jika digunakan dalam jangka waktu lama. Jika memang memungkinkan, hendaknya kita memilih shampoo mobil yang terbuat dari bahan organik seperti kaolin clay atau carnauba wax. Hindari shampoo mobil yang mengandung minyak tanah atau silicon, karena meskipun dapat membuat cat mobil terlihat mengkilap dalam waktu singkat, tetapi juga dapat membuat cat terlihat kusam.
Lakukan langkah pencegahan
Untuk mencegah cat pudar dan kusam, kita dapat melakukan beberapa langkah sederhana, yaitu:
• Cuci mobil setelah kehujanan. Air hujan di Indonesia memiliki tingkat keasaman yang cukup tinggi yang dengan mudah dapat menimbulkan tumbuhnya jamur atau flek.
• Jangan cuci mobil di siang hari. Shampoo mobil akan bereaksi ketika terkena sinar matahari. Selain itu, air juga akan cepat kering yang kemudian akan meninggalkan bercak–bercak.
• Jangan cuci mobil ketika mesin masih panas. Panas yang keluar dari mesin yang terkena air akan dapat merusak mesin itu sendiri dan membuat cat pada bagian kap pudar dan kusam.
Mengecat ulang cat mobil memang akan mengembalikan kualitas cat seperti semula. Akan tetapi, cat ulang tidak akan memberikan kualitas seperti cat bawaan pabrik. Warna hasil cat ulang akan mudah kusam atau bahkan pecah–pecah jika kualitas dan teknik yang digunakan kurang baik. Jadi, langkah yang paling baik adalah mencegah.
ISUZU BEKASI, Isuzu cabang bekasi, ISUZU PANTHER, ISUZU PICK UP, kredit angsuran murah, Tips Sederhana Merawat Mobil Isuzu
Tips Sederhana Merawat Mobil Isuzu
Mobil adalah suatu system yang terdiri atas ratusan system kecil dan ribuan bagian. Setiap system memegang perannya masing-masing, dan untuk menjamin agar system tersebut bekerja maksimal, maka diperlukan perawatan atau treatment khusus. Tentunya, perawatan atau perlakuan yang diberikan pun berbeda-beda, tergantung dari system apa yang ingin dirawat. Berikut adalah pentunjuk secara umum mengenai bagaimana merawat mobil bekas agar tetap dapat menunjukkan performa yang maksimal.
- Setiap kali hendak berkendara, ada baiknya melakukan pengecekan mesin. Dengan melakukan pemeriksaan secara rutin, maka kita bisa tahu apabila ada beberapa bagian atau spare part yang perlu diganti. Biasanya, kurang nyaman saat dikendarai bisa menjadi pentunjuk akan adanya suatu komponen atau bagian yang memerlukan service atau penggantian.
- Periksa ban secara rutin. Memeriksa ban hendaknya dilakukan setiap kali mobil hendak digunakan. Periksa ketebalan dan tekanan anginnya. Kurangnya tekanan ban dan sudah berkurangnya ketebalan bisa menyebabkan kecelakaan di jalan dan hal itu sebisa mungkin harus dihindari.
- Hindari mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi di jalan berlubang. Menghantam lubang dengan kecepatan tinggi akan memperpendek umur suspensi, bahkan bisa seketika merusak ball joint dan tie rod. Ban pun akan cepat gundul.
- Periksa dang anti secara berkala minyak pelumas mobil kita. Oli mesin harus diganti saat sudah digunakan sejauh 4000 sampai 5000 kilometer. Beberapa jenis mobil bahkan diharuskan untuk menambahkan oli mesin sebelum 2000 km, karena mesin yang sudah “minum oli”. Oli power steering, minyak rem, mesin cuci pelarut, cairan anti beku serta pelumas transmisi juga harus secara rutin diperiksa dan diganti. Selain itu, saat mengganti oli mesin sangat dianjurkan untuk juga melakukan penggantian filter oli.
- Demi kenyamanan dan keamanan saat berkendara, ada baiknya memeriksa lampu yang ada di mobil kita dang anti saat sudah mati.
- Aki, yang merupakan komponen kelistrikan harus dirawat secara khusus. Jika menggunakan aki kering, maka relative lebih mudah merawatnya tetapi jika masih menggunakan aki basah, ada baiknya mengecek tinggi air aki dan bila perlu memeriksakan seberapa baikkah kondisinya. Saat aki bekerja kurang maksimal, maka berbagai komponen kelistrikan umumnya tidak akan dapat bekerja maksimal. Bersihkan kerak yang menempel di terminal aki karena akan mengganggu kinerja aki tersebut dan memperpendek usianya.
- Periksa kondisi wiper, terutama saat musim hujan tiba. Berkendara dengan wiper yang tidak bekerja baik akan sangat berbahaya karena titik-titik air tidak bisa disapu secara sempurna. Bila menemukan karet wiper sudah tidak dapat menyapu titik air secara sempurna, segera ganti. Mencampur air di dalam tabung pencuci dengan cairan pembersih wiper juga akan sangat membantu kenyaman saat berkendara, langkah tersebut juga akan membuat wiper lebih awet.
- Periksa pula kondisi sabuk mesin. Pada umumnya, sabuk mesin atau timing belt perlu diganti secara berkala setiap 45.000 hingga 50000 km. Timing belt ini memegang peranan yang sangat penting, baik untuk kinerja mesin maupun keselamatan.
- Pastikan air radiator selalu terisi penuh dan bekerja sesuai fungsinya. Saat menemukan mesin melebihi temperature normal, ada baiknya segera menguras atau memeriksakan radiator agar mesin tidak cepat panas dan bisa mengakibatkan terjadinya overheat yang bisa merusak komponen di dalam mesin.
- Selalu panaskan mesin saat hendak digunakan. Hal ini untuk memastikan komponen di dalam mesin terlumasi yang akan mengurangi gesekan dan keausan.
kredit angsuran murah, kredit Dp 0%, kredit mobil isuzu elf, kredit mobil murah isuzu, Memilih Ban Mobil dan Cara Perawatan
Perawatan Ban
Ban adalah salah satu komponen yang memegang peranan yang sangat vital bagi sebuah kendaraan, dalam hal ini mobil. Kita dapat membayangkan bagaimana jadinya jika salah satu dari ban mobil kita mengalami masalah, tentunya bukan hanya tidak nyaman melainkan juga dapat membahayakan nyawa. Pada banyak kasus, konsumen seringkali merasa bingung ketika memilih ban yang tepat untuk mobil mereka. Mereka bingung untuk membedakan ban tipe apa yang cocok atau sesuai dengan kebutuhan mereka, sehingga nyaman dan awet. Meski terlihat mudah tetapi sejatinya dalam memilih ban diperlukan kejelian dan sedikit pengetahuan, setidaknya konsumen harus mampu membaca kode bahasa yang tertera pada sebuah produk ban. Memilih Ban Mobil dan Cara Perawatan
Ban mobil adalah satu-satunya komponen pada kendaraan yang langsung bersentuhan dengan permukaan jalan. Oleh karenanya, menemukan ban yang tepat akan sangat menentukan bagaimana kenyamanan yang kita rasakan ketika berkendara dan tingkat keamanannya.
Hal pertama yang harus menjadi bahan pertimbangan ketika memilih ban mobil adalah tujuan penggunaannya. Mobil yang digunakan untuk transportasi sehari-hari membutuhkan tipe ban yang berbeda dari mobil yang digunakan untuk kompetisi atau lomba. Mobil yang digunakan untuk transportasi sehari–hari membutuhkan ban yang memiliki tingkat kenyamanan serta keamanan tinggi. Selain itu, daya tahan juga seringkali menjadi satu faktor penting yang harus dipertimbangkan oleh konsumen.
Akan tetapi, ketika kita masuk ke toko ban, akan ada banyak merek dan tipe ban yang ditawarkan dan hal itu kerap kali menambah kebingungan. Konsumen lebih sering menggunakan harga dan merek sebagai patokan dalam memilih, padahal sejatinya kedua faktor tersebut haruslah di nomor duakan karena tidak menentukan bagaimana kualitas sebuah produk ban.
Berikut adalah kode dan terminologi ban mobil yang dapat digunakan untuk membantu menemukan ban yang tepat untuk mobil kita:
Tipe dan ukuran: Tipe dan ukuran ban yang direkomendasikan untuk mobil kita pada umumnya tertera pada plakat yang ada di pintu atau laci, di belakang tutup tangki bahan bakar atau pada petunjuk penggunaan. Sebagai contoh ban dengan kode P195/55/R15 84V. Huruf ‘P’ adalah singkatan dari Passenger yang berarti bahwa ban tersebut didesain untuk mobil penumpang. Selain itu ada pula LT (Light Truck), ST (special trailer) serta T yang berarti Temporary atau ban serep. Huruf ‘R’ berarti bahwa ban tersebut berjenis Radial. Untuk ukuran, kita harus memperhatikan dengan seksama karena jika memilih dan menggunakan ukuran yang lebih kecil atau lebih besar dibandingkan dengan ukuran velg, maka ban tidak akan dapat terpasang. Ukuran disimbolkan dengan angka di belakang huruf ‘R’.
- Lebar ban: Kita juga mesti memperhatikan lebar ban dengan seksama. Semakin lebar ban maka daya cengkramnya akan semakin baik, begitupun sebaliknya. Akan tetapi, ban yang lebar akan mempengaruhi akselerasi.
- Pola tapak: Selain lebar, pola tapak juga akan berpengaruh kepada daya cengkeram dan akselerasi. Alur normal pada umumnya memiliki tingkat kenyamanan yang cukup baik, akan tetapi jika kita tinggal di daerah basah yang memiliki curah hujan cukup tinggi, disarankan untuk memilih ban dengan alur V karena mampu memberikan daya cengkeram yang lebih baik ketika melintasi genangan.
- Profil: Ban dengan profil tipis yaitu 40 atau 50 memang terlihat keren ketika digunakan, akan tetapi juga memiliki sisi buruk. Ban dengan profil tipis sangat riskan ketika digunakan untuk melintasi jalan yang buruk karena velg akan cepat rusak. Oleh karenanya, produsen pembuat mobil pada umumnya memasang ban dengan profil tebal.
karoseri isuzu, kredit angsuran murah, kredit Dp 0%, kredit isuzu bison, kredit isuzu giga, kredit mobil cepat, kredit mobil isuzu elf, kredit pick-up, kredit truk, mobil paling irit
hub sekarang Juga : 087741663126
Kualitas Pekerjaan Terbaik
SUMBER DAYA MEKANIK HANDAL
Keterampilan dan keahlian mekanik sangat penting dalam menjaga kualitas pekerjaan bengkel. Dalam hal ini, Prima Isuzu Cikarang melakukan training intensif secara berkala terhadap sumber daya mekanik yang ada. Melalui training ini, keterampilan dan keahlian mekanik dapat ditingkatkan, yang juga tercermin dari keberhasilan mekanik Prima Isuzu Cikarang menjuarai berbagai kontes mekanik berskala nasional.
MESIN DAN PERALATAN BENGKEL TERKINI
Untuk memberikan layanan purna jual yang berkualitas tinggi, Prima Isuzu Cikarang berinvestasi pada mesin dan peralatan sesuai standard teknologi kendaraan. Bengkel Prima Isuzu Cikarang memiliki stall yang luas untuk service isuzu, lift khusus, mesin uji emisi, alat kalibrasi, mesin spooring balancing, mesin pengganti ban serta peralatan lengkap lainnya.
GARANSI PEKERJAAN
Untuk memberikan rasa aman bagi pelanggan, Prima Isuzu Cikarang juga memberikan Garansi untuk setiap pekerjaan di bengkel Prima Isuzu Cikarang. Apabila anda merasa tidak puas, Prima Isuzu Cikarang siap melakukan perbaikan ulang tanpa dikenakan biaya. Fasilitas Nyaman
RUANG TUNGGU NYAMAN
Prima Isuzu Cikarang juga menyediakan ruang tunggu yang bersih, nyaman dengan fasilitas yang siap menemani pelanggan menunggu perbaikan kendaraan. Dengan fasilitas televisi, buku-buku bacaan serta sajian hidangan dari kantin, ruang tunggu Prima Isuzu Cikarang akan memberikan kesan tersendiri selama anda memperbaiki kendaraan di Prima Isuzu Cikarang. Anda juga dapat berseluncur di dunia maya dengan memanfaatkan fasilitas Free Wifi.
KEMUDAHAN PEMBAYARAN
Kemudahan cara pembayaran juga merupakan fasilitas yang disediakan Prima Isuzu Cikarang bagi para pelanggannya. Anda dapat memilih cara pembayaran yang anda sukai, apakah secara tunai ataupun kartu kredit. Untuk pembayaran dengan kartu kredit, Prima Isuzu Cikarang tidak mengenakan charge berapapun nilainya