Suku Cadang Isuzu ELF

Program 1×24 jam merupakan program yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan para
pelanggan yang membutuhkan layanan ekpres dari suku cadang yang dibutuhkan. Melalui program ini, IAMI menjamin ketersediaan seluruh suku cadang Isuzu Elf dan suku cadang Isuzu GIGA agar tersedia di jaringan layanan bengkel resmi terdekat dalam waktu 1x24jam.
Jika barang yang diminta tidak tersedia atau bahkan pesanan datang terlambat ke cabang, Anda berhak untuk menerima suku cadang tersebut secara GRATIS*!
i Passport
* Syarat dan ketentuan berlaku
Isuzu Astra Domestic Genuine Parts (IADG) adalah suku cadang lokal kendaraan Isuzu
yang sudah teruji serta telah mendapat persetujuan dari PT Isuzu Astra Motor Indonesia
selaku agen tunggal pemegang merek Isuzu di Indonesia. IADG hadir untuk menjawab dan
memenuhi permintaan konsumen Isuzu dalam hal menyediakan suku cadang berkualitas
dengan harga yang sangat terjangkau. Segera dapatkan di seluruh dealer 3S resmi Isuzu
dan partshop Isuzu di Indonesia.
Isuzu Parts Depo merupakan Gudang suku cadang dengan tertentu yang diharapkan
dapat memenuhi kebutuhan pelanggan. IAMI telah membuka 5 Parts Depo N-Series baru
di 5 kota besar di Indonesia yakni di Manado, Palembang, Lampung, Semarang dan Bali.
Setelah sebelumnya sudah membuka Parts Depo GIGA di 7 kota besar yakni di Medan,
Pekanbaru, Banjarmasin, Samarinda, Makassar, Surabaya dan Semarang untuk menunjang
kebutuhan para konsumen Isuzu dalam menjalankan aktifitas bisnis setiap harinya

Dalam bidang Service atau perawatan kendaraan, Isuzu memiliki beberapa program, yaitu:
Field Advisor (FA) adalah PIC di dealer resmi Isuzu yang mempunyai tugas untuk member! petunjuk dan menyelesaikan kasus-kasus masalah teknis yang dialami konsumen serta memberikan pelayanan emergency 24 Jam non stop.
Field Advisor juga bertugas untuk mengunjungi customer secara reguler, memonitor kendaraan customer yang mengalami Breakdown, serta memberikan pelatihan dan konsultasi kepada mekanik atau sopir milik konsumen Isuzu. Hingga saat ini, Isuzu telah memiliki lebih dari 60 Field Advisor yang tersebar di seluruh Indonesia.
iPassport EKSTRA adalah sebuah layanan GRATIS biaya perawatan berkala dasar sampai operasional kendaraan mencapai 60.000 km atau 1 tahun, mana yang tercapai lebih dulu. Gratis perawatan berkala dasar mencakup gratis oil, gratis suku cadang, dan gratis jasa.
Dengan iPassport EKSTRA, konsumen mendapat pelayanan maksimal dalam perawatan

i Passport

berkala dasar sesuai standar Isuzu sehingga durabilitas kendaraan dapat terjaga, mencegah kerusakan besar yang bisa terjadi (preventif), dan mengurangi kemungkinan kendaran
berhenti beroperasi karena kerusakan besar (breakdown). Selama satu tahun atau 60.000 Km awal, Konsumen Isuzu tidak perlu repot dalam perawatan kendaraan. Pelayanan servis dapat dilakukan dengan datang ke bengkel resmi Isuzu atau cukup dengan memanggil BIB (Bengkel Isuzu Berjalan) datang ke tempat konsumen. Program iPassport EKSTRA berlaku untuk semua pembelian Isuzu ELF atau GIGA pada periode tertentu.

Service clinic adalah sebuah event rutin yang diadakan bengkel resmi Isuzu untuk semakin mendekatkan diri kepada konsumen, dengan melakukan event perawatan truk di lokasi yang

ISU2U
Isuzu Service Clinic

ISUZU
Isuzu Part Rotation

ISUZU
Isuzu Education Program


dekat dengan konsumen, misalnya di daerah lokasi operasional kendaraan truk, atau di lokasi
yang sering diperuntukkan berkumpulnya truk, atau di rule jalan yang soring dilewati truk.
Jika konsumen melakukan perawatan kendaraan saat event service clinic ini, pelanggan
akan mendapatkan gratis souvenir spesial, gratis saringan solar, serta diskon servis menarik
lainnya. Konsumen juga disuguhi dengan hiburan musik, tempat istirahat, serta gratis snack
dan makan siang. Selama Tahun 2015, total lebih dari 130 event Service Clinic telah diadakan.
Jika customer truk Isuzu tidak dapat datang ke bengkel, customer dapat memanggil BIB
(Bengkel Isuzu Berjalan) untuk datang dan melakukan servis di tempat customer. BIB
sudah dilengkapi dengan alat yang lengkap dan memadai untuk melakukan perawatan dan
perbaikan kendaraan misal tool set lengkap, air compressor, dongkrak, crane, dll. Saat ini,
BIB sudah mencapai 130 unit secara nasional dan tersebar di seluruh Indonesia. Dengan
adanya BIB, konsumen tidak perlu membuang biaya dan waktu untuk jauh jauh datang ke
Bengkel Resmi Isuzu.
Sering kali, truk terpaksa harus break down karena mengalami kerusakan berat, turun
mesin, dll yang mengakibatkan operasional dan bisnis truk berhenti. Untuk meminimalisir
hal tersebut, IAMI telah menyediakan Part Rotation yang dapat digunakan Dealer Isuzu
dalam melayani customer yang mengalami breakdown. Sehingga saat kendaraan breakdown, customer dapat meminjam spare part dab part rotation tersebut, dan operasional kendaraan
dapat terus berjalan, sembari menunggu selesainya proses perbaikan kendaraan. Komponen
yang termasuk dalam part rotation misal engine, transmisi, differential, injector, dll yang
telah ditempatkan di beberapa kota besar di Indonesia.
Untuk terus meningkatkan kualitas serta kuantitas mekanik, Isuzu memiliki Isuzu Techinician School, yaitu sebuah kelas training khusus selama 6 bulan secara intensif, untuk mempelajari ilmu dan teknik perawatan kendaraan Isuzu. Lebih dari 100 mekanik handal Isuzu telah
dihasilkan dari program ini, dan mereka telah siap untuk memberikan pelayanan terbaik kepada customer Isuzu.
Sebagai bentuk kepedulian kepada dunia pendidikan, IAMI melakukan kerjasama dengan SMK
untuk mengadakan program Isuzu Education Program, yaitu program kerjasama dengan
cara membuat kelas Isuzu di SMK dan memasukkan kurikulum dasar teknologi Isuzu ke
dalam kurikulum sekolah. Metode pembelajaran di kelas Isuzu merupakan kombinasi dari
pengetahuan praktek dan teori. Harapannya siswa SMK yang berhasil lulus dari kelas Isuzu
ini dapat menjadi tenaga kerja handal, serta mempunyai pengetahuan yang cukup mengenai
teknologi diesel, terutama Isuzu. Siswa yang masuk dalam kelas ini telah melalui seleksi
standar Astra International. IAMI juga memberikan donasi beberapa media pembelajaran,
misalnya : Mesin Isuzu, Transimisi Isuzu, Special Service Tools, dan lain lain. IAMI juga
melakukan training terhadap guru SMK. Rada Isuzu Education Program ini, Isuzu sudah
bekerjasama dengan SMKN 2 Klaten dan SMK Mandiri Percut Sei Tuan Medan.
Layanan Konsumen Isuzu (LKI) atau yang sering pula disebut ICARE adalah layanan yang ditujukan untuk seluruh pelanggan Isuzu, baik kendaraan komersial maupun kendaraan penumpang. Para pelanggan dapat menghubungi nomor atau email yang tercantum untuk memberikan pertanyaan, memberikan saran dan sebagainya.

IAMI berharap dengan adanya progam-progam ini, para pelanggan dapat menjalankan bisnis dan rutinitasnya tanpa hambatan. Untuk ke depannya, IAMI akan terus menambah program-program efektif lainnya untuk para pelanggan. Maju terus Isuzu, Isuzu Otot Indonesia.

Daftar Harga Mobil Isuzu Terbaru dan Promo Diskon Harga Mobil Isuzu ELF,GIGA,C-SERIES,PICK UP,D-MAX, BISON, PANTHER, MU-X untuk area Cikarang Bekasi Jakarta Tangerang Karawang Depok, Kami memberikan Pelayanan Service Berkala atau Layanan Service di tempat dengan Program BIB bengkel isuzu berjalan